Mie Mangap dan Bakso Jimat Temanggung, Nama yang aneh...



Selamat pagi pecinta kulineran,, Beberapa hari yang lalu saya dan istri mencoba kulineran Bakso dan Mie ayam di Temanggung, nama warunya unik yaitu Mie Mangap dan Bakso Jimat.

Mie Mangap Dan Bakso Jimat, terdengar ekstrem dan lucu kan. JIMAT? Mendengar kata ini, sebagian orang menganggapnya mistis. Padahal, tidak sama sekali. Jimat murni bakso bakar, dengan harga per biji Rp 500.

Gak tau apa itu arti namnya Mie Mangap dan Jimat, aneh ya...Bakso bakar atau Bakso Jimat, disajikan dengan beberapa level pedas yang bisa dipilih biar Mangap pedasnya. Bakso bakar yang legit dan panas, membuat cita rasa bakso semakin lezat. Baksonya hasil olahan sendiri.



Toppingnya pun bisa dipilih. Seperti mie toping keju mozzarella, mie toping bakso, mie toping telur, mie topping ceker ayam, dan masih banyak pilihan toping lainnya. Tentu masih dengan level pedas yang bisa dipilih sesuai selera.

Gambar dari Google Maps 2020
Untuk ke lokasi Warung Mie Mangap dan Bakso Jimat, tidak sulit dan dekat Terminal Madureso. Dari arah terminal, tinggal lurus saja, ke arah Pikatan. Dibutuhkan waktu sekitar 5 menit untuk mencapainya. Terletak di Jalan Tentara Pelajar No. 5 & 9 Kowangan Temanggung Tegalsari Tegalsari, Cekelan, Kowangan, Kec. Temanggung, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah 56229

Jam buka: 09.00–18.30 setiap harinya, dan katanya setiap hari Senin tutup praktek.


Selamat makan dan selamat mencoba...


No comments:

Powered by Blogger.